top of page

DONASI

MUSEUM merupakan salah satu asset bangsa yang perlu & harus dipelihara & dikembangkan keberadaannya agar senantiasa dapat memberikan manfaat bagi masyarakat terutama generasi muda sebagai penerus bangsa.

 

JOGJA MUSEUM SOCIETY sebagai komunitas peduli Museum bergerak untuk membangkitkan apresiasi masyarakat dan potensi Museum agar dapat menjadi sumber pengetahuan, media pendidikan & wahana hiburan/rekreasi masyarakat serta menjadikan Museum yang dapat hidup & menghidupi. Untuk itu diperlukan berbagai program/kegiatan agar keberadaaan Museum dapat menjadi referensi & wawasan baru bagi pengunjungnya.

 

Saat ini berbagai program telah kami rencanakan dan siapkan untuk mencapai harapan & tujuan kami. Beberapa kegiatan pun telah kami laksanakan agar dapat menjadikan Museum berperan sesuai dengan fungsinya, sebagai penjaga kebudayaan, pelengkap pendidikan & pendukung pariwisata daerah & nasional.

Dalam pelaksanaan berbagai program & kegiatan yang kami rencanakan & siapkan tersebut tidak lepas dari adanya kebutuhan dana untuk menunjang pelaksanaannya.

 

Oleh karena itu, dalam kesempatan ini kami mengharapkan sumbangan/donasi Bapak/Ibu/ Saudara & dukungan dari Program CSR Perusahaan Bapak/Ibu, agar harapan & tujuan kita semua dapat tercapai, untuk membangun Bangsa melalui Museum, yang dapat menumbuhkan kebanggaan, kepercayaan diri serta semangat berbangsa & bernegara para Generasi Muda Penerus Masa Depan Indonesia.

 

Apabila Bapak/Ibu/Saudara & Perusahaan berkenan memberikan sumbangan/donasi, silahkan hubungi kami melalui Kontak Kami. Terima Kasih.

KAMI MENERIMA DONASI ANDA

bottom of page